Keseruan Kelas Naik Omzet Hari Kedua: Makin Intelek Anti Gaptek!


JOURNEY IN NOW DAY 2

Kelas Naik Omzet di Whatsapp Indscript Creative

Kelas bisnis online Naik Omzet di Whatsapp (NOW) telah memasuki hari kedua. Keseruan di kelas ini berlanjut terlebih yang menjadi peserta kesemuanya perempuan. Begitulah riuhnya para perempuan ketika sedang belajar. Diskusi tiada henti terjadi di grup Whatsapp, bunyi ting notifikasi grup menggema seharian. Para perempuan ini bertekad untuk bisa maju dan anti gaptek


Materi Kelas Bisnis Online NOW Hari Kedua

Setelah dibuka di hari pertama dengan menjabarkan bagaimana kondisi traffic di Whatsapp masing-masing peserta saat ini dan apa target yang ingin dicapai setelah mengikuti kelas NOW, menginjak hari kedua, kelas Naikin Omzet di Whatsapp  makin hectic. Para peserta diminta untuk membuat link Bitly dan landing page. Ini tantangan tersendiri bagi para peserta yang sebagian besar merupakan kaum emak. Bagi kaum emak, dunia digital memang sedikit merepotkan. 


Meskipun para kaum emak mengalami kesulitan di hari kedua ini karena harus mempelajari sesuatu yang baru, mereka tidak patah semangat. Tekad mereka untuk bisa naik omzet di Whatsapp mengusir rasa malas belajar. Mereka berjuang dengan tekun mempelajari bagaimana membuat link Bitly dan landing page di tengah kesibukan sehari-hari. 

Link Bitly dan Landing Page, Bikin Bisnis Makin Praktis

Jika ingin naik omzet di Whatsapp jangan hanya berandai-andai tetapi lakukan langkah pasti agar target tercapai. Belajar dan upgrade skill agar toko online makin keren sehingga customer semakin senang berbelanja di tempat kita. Oleh sebab itu, perlu adanya perubahan-perubahan yang membuat toko online menjadi lebih praktis dan ramah customer


Penyingkat link, beberapa orang sering menyebutnya dengan link Bitly, adalah sebuah cara untuk menyingkat link menjadi lebih praktis. Tujuan link Bitly agar customer lebih mudah mengingat kontak pelanggan. Terlebih jika customer lupa menyimpan nomor kontak kita, link Bitly menjadi acuan praktis bagi penggunanya. Link Bitly juga menghubungkan antar media sosial, bisa juga media sosial dengan landing page atau marketplace. Link Bitly menjadi metode marketing dengan copywriting karena customer diarahkan untuk klik nomor yang tertera.


Landing Page bukan hal asing lagi bagi pelaku bisnis online. Landing page dapat dibuat dengan mendesain blog sendiri. Namun, zaman kini semakin maju. Mendesain blog sendiri menjadi landing page membutuhkan waktu lama. Hal seperti ini juga tidak ramah bagi kaum emak yang memiliki aktivitas padat. Pasti para emak akan kesulitan belajar mendesain landing page langsung dari blog. 


Landing page lebih praktis dibuat menggunakan tribeliopage.com. Landing page Tribelio ini merupakan aplikasi digital marketing serba bisa yang menghubungkan konsep email marketing, sosial media, dan landing page. Dengan menggunakan aplikasi ini, para penjual online tak perlu susah mendesain blog sendiri karena sudah disediakan template bermacam-macam. Fungsi landing page tidak hanya untuk berjualan saja, tapi bisa juga untuk branding diri, konsultasi dan tutorial. Di training online NOW ini para peserta bertekad untuk upgrade kemampuan intelektual mereka. 


Training Online Kelas Naik Omzet di Whatsapp Bikin Anti Gaptek


Di kelas Naik Omzet di Whatsapp, jika ada yang berkata "saya gaptek" akan segera "disemprit" oleh PJ Grup. Bagi Indari Mastuti yang mengampu kelas Naik Omzet di Whatsapp, kata gaptek hanyalah untuk mereka yang tidak mau belajar. Mengapa gaptek? Karena jarang membaca, tidak memiliki wawasan luas, tidak mau berusaha menjadi lebih baik. Jika naik omzet sudah menjadi kebutuhan seperti layaknya tidur dan makan, kata gaptek tidak akan ada lagi. Semua peserta sadar untuk naik omzet harus ada perubahan, harus mengikuti era digital yang semakin berkembang, sehingga tidak hanya begitu-begitu saja. 


Grup ditutup seperti biasa pada pukul 17.00 WIB. Beberapa peserta ada yang belum menyelesaikan landing pagenya, tapi sebagian sudah menyelesaikan bahkan sudah membuat empat buah link bitly. Seru sekali, meski masih ada yang bertanya ini dan itu, peraturan tetap peraturan. Peserta harus merelakan diri belajar cepat di NOW jika tidak, akan ketinggalan step dari yang lain. Meskipun begitu, penanggung jawab grup tetap melayani melalui pesan pribadi jika ada yang ingin bertanya. Benar-benar menguntungkan ikut kelas NOW ini.(*)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menulis di ODOA, Skill Meningkat Cuan Berlipat!

Melangkah tanpa Lelah, Tertatih tanpa Letih

Kelas Naik Omzat Hari Ketiga: Cara Praktis Kelola Bisnis